Didalam meningkatkan omset penjualan PT Sinar Dharma Sejahtera Malang memberlakukan penjualan secara kredit, kebijakan yang dilakukan tersebut ternyata tidak diimbangi dengan intensitas penarikan piutang sehingga perusahaan cenderung mengalami permasalahan lemahnya sumberdaya manusia terutama yang terkait dengan pengelolaan masalah piutang, lemahnya sistem yang dipergunakan dalam pengendalian piutang dagang.
Dampak yang akan timbul dari pengelolaan piutang ataupun pengendalian piutang yang lemah disamping merugikan perusahaan itu sedniri juga akan merugikan para debiturnya.
Sehubungan dengan hal tersebut maka diusulkan suatu bentuk solusi yaitu dengan mendesain aplikasi bahasa pemrograman Borland Delphi yang diharapkan dapat mengatasi masalah yang sedang dihadapi perusahaan.