GWT (GOOGLE WEB TOOLKIT) adalah sebuah framework yang bersifat opensource yang berfungsi untuk membuat website dinamis yang berbasis AJAX (Asyncronous Javascript And XML). AJAX merupakan suatu teknologi website yang mana dapat membuat browser untuk meminta data dari webserver tanpa mereload halaman lagi, sehingga aplikasi web dapat lebih interaktif layaknya aplikasi desktop biasa.
Untuk membuktikan keunggulan dari web yang menggunakan GWT maka dibuatlah dua buah web perusahaan desain dengan tampilan yang sama. Web pertama ialah web yang menggunakan GTW, dan web yang kedua ialah web yang tidak menggunakan GWT atau web konvensional. Dari perbandingan web yang menggunakan GWT pada saat load halaman pertama lebih lambat, sedangkan pada proses selanjutnya web terasa lebih cepat dibandingkan dengan web koncensional. Karena web yang menggunakan GWT atau berbasis AJAX akan menload seluruh file yang dibutuhkan pada saat load pertama yang akan digunakan untuk proses berikutnya.