Aplikasi pengukuran temperatur dapat digunakan sebagai bentuk pengukuran temperatur dengan tempat penyimpanan sementara yang nantinya dapat disimpan dalam personal komputer. Sehingga bisa menggantikan peran manusia dalam pengukuran temperatur yang biasanya menggunakan alat yang dinamakan termometer. Beberapa komponen dirangkai menjadi satu alat yang dapat bekerja untuk mengukur temperatur didaerah atau diruang tertentu.
Rangkaian alat ini menggunakan Mikrokontroler AT89s8252 sebagai otak dari rangkaian. Alat bekerja tanpa melibatkan komputer karena program telah tersimpan pada chip. Sebagai sumber dari pengukuran temperatur yang berfungsi sebagai informasi, digunakan sensor suhu IC LM35. Kelebihan dari komponen ICLM35 ini adalah pengkalibrasian kedalam bentuk celcius yang lebih linier.
Sedang untuk komponen ADC-0804 yang berfungsi mengubah data analog ke dalam bentuk data digital. User interface ditampilkan pada sebuah layar LCD tipe M1632 dan sebagai sumber input digunakan 4 tombol.
Secara garis besar, sistem ini berfungsi untuk mempermudah dalam pengambilan tindakan / keputusan yang selanjutnya untuk dapat melakukan proses.