SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS TATA LETAK DAN INFORMASI PERGURUAN TINGGI DI KOTA MALANG WEB GIS.
Sistem Informasi Geografis adalah sistem informasi yang digunakan untuk memasukkan, mengolah, dan menghasilkan data bereferensi geografis atau geospatial, untuk mendukung pengambilan keputusan dalam suatu perencanaan. WebGIS merupakan bentuk dari website yang menggambarkan tentang informasi geografis suatu daerah, seperti contohnya kota Malang. Pada proyek tugas akhir ini penulis bermaksud membuat Sistem Informasi Geografis pencarian tata letak perguruan tinggi di kota Malang.
Informasi mengenai letak perguruan tinggi adalah salah satu informasi yang sangat penting bagi calon mahasiwa dalam memilih perguruan tinggi. Meskipun tiap perguruan tinggi pada websitenya masing - masing sudah dapat memberikan informasi peta untuk pencarian lokasinya, tetapi masih banyak yang hanya sebatas tampilan gambar tanpa menyertakan deskripsi yang menunjukkan atribut dari setiap objek yang ada dalam peta tersebut. Hal ini mengakibatkan website kurang memberikan informasi objek peta yang lengkap. Oleh karena itu diperlukan adanya sistem indetifikasi letak perguruan tinggi yang dapat memberikan informasi berbasis web yang mudah dipahami dengan baik bagi calon mahasiswa.
Hasil dari proyek tugas akhir ini akan menghasilkan sebuah Sistem Informasi Geografis pencarian perguruan tinggi di kota Malang berbasis web, dengan harapan untuk memudahkan calon mahasiswa yang akan melakukan pencarian perguruan tinggi di kota Malang, serta memberikan informasi – informasi yang dibutukan dan dapat di akses kapan saja dan dimana saja.
01-2140 | 01-2140 | My Library (01) | Tersedia - No Loan |
Tidak tersedia versi lain