RANCANG BANGUN APLIKASI MOBILE UNTUK MEMPERMUDAH KOORDINASI SALES ORDER BERBAIS WINDOWS PHONE.
Telah dilakukan penelitian oleh penulis pada perusahaan-perusahaan yang terdapat aktifitas sales order. Penelitian berfokus pada order dan retur barang. Dilakukan untuk mengetahui sistem pengorderan dan pereturan barang yang terjadi pada perusahaan.
Setelah dilakukan penelitian, penulis menilai sistem yang sedang berjalan tidak praktis dan memakan biaya operasional yang besar yaitu dari segi sales, karena setiap sales harus kembali ke kantor setiap ada order barang, sedangkan satu orang sales tidak menangani hanya 1 retailer.
Yang menjadi tujuan penulis adalah merancang dan membangun aplikasi mobile berbasis windows phone yang terkoneksi dengan server melalui perantara webservice untuk mempermudah sales tanpa kembali ke kantor dapat mengorder barang.
Hasil akhir adalah aplikasi web sederhana sebagai server dan aplikasi mobile yang terkoneksi menggunakan webservice restful ke server.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain