IMPLEMENTASI API-PHP MENGGUNAKAN PEAR 2NET ROUTEROS -1,0.0B4 PADA MIKROTIK V5.0 SEBAGAI USER MANAGER BEBRASIS WEB DI STIKI MALANG
Tanggung jawab utama seorang Admin adalah memastikan bahwa kegiatan operasional manajemen user secara efisien serta monitoring user yang terstruktur. Penggunaan fasilitas hotspot ini masih berdasarkan registrasi yang nantinya akan di aktifkan oleh admin. Managemen user sekarang ini masih belum maksimal dikarenakan tidak adanya struktur managemen user yang tepat. Akibatnya dalam server hotspot STIKI Malang terdapat ribuan user dalam server yang tidak diketahui apakah user tersebut masih aktif dalam artian masih menjadi mahasiswa STIKI atau sudah lulus. Dari ribuan user hotspot dalam server tersebut admin mengalami kesulitan dalam menyeleksi user yang sudah tidak menjadi mahasiswa STIKI. Untuk mengatasi beberapa permasalahan di atas, maka diperlukan suatu sistem monitoring user manager yang bermanfaat dalam manjemen user hotspot.Yang nantinya user manajer ini berfungsi membedakan beberapa kriteria user yang akan dihubungkan dengan database MySQL untuk mempermudah melakukan monitoring atau manajemen user. Sistem majemen user ini mempermudah admin untuk manajemen user dikarenakan system ini menggunakan database tersendiri yaitu MySQL. Dengan menggunakan database MySQL admin dapat melakukan pengelompokan user berdasarkan dosen, karyawan, mahasiswa, dan lain-lain
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain