GAME ARCADE PEMBELAJARAN BAHASA JAWA ARANE "WIT-WITAN " UNTUK ANAK SEKOLAH DASAR.
Bahasa Daerah adalah salah satu ciri khas bangsa Indonesia. Sebagai generasi selanjutnya adalah sebuah kewajiban untuk melestarikannya. Salah satunya adalah menyisipkan melalui pembelajaran di Sekolah. Pengenalan tentang budaya Bahasa Jawa sudah dibiasakan melalui buku-buku dan teori pada umumnya terutama di Sekolah Dasar. Dari beberapa penelitian yang telah dilakukan, semakin berkembangnya jaman dan cara belajar anak, sudah banyak diantaranya yang bosan dengan cara mengajar secara monoton. Itu terlihat dari respon si anak dan nilai yang menurun. Sedangkan bahasa daerah adalah salah satu bahasa yang tidak boleh dihilangkan dalam mata pelajaran. Anak-anak lebih menyukai cara belajar yang disisipkan dalam sebuah permainan. Dari permasalahan diatas, maka diperlukan pembaharuan, yaitu mengubah sistem pembelajaran tersebut agar lebih menarik salah satunya adalah melalui media seperti game pembelajaran yaitu dengan tema tentang budaya Bahasa Jawa. Penulis akan melakukan penelitian dengan judul “Game Arcade Pembelajaran Bahasa Jawa “Arane Wit-Witan”Untuk Anak Sekolah Dasar”.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain